Selasa, 27 Desember 2011

Pippo Terancam Tak Bisa Susul Raul


Bola.net - Peluang Filippo Inzaghi untuk menjaga rekor golnya di Liga Champions sepertinya akan hilang di tahun depan, sebab CEO AC Milan, Adriano Galliani mengakui kalau striker gaek itu bisa saja dilepas pada Januari nanti.


Inzaghi kini berdiri di belakang Raul Gonzales dalam top skor sepanjang masa Liga Champions dengan 70 gol yang dicetak eks striker Gli Azzuri ini.  Musim ini, tak sekalipun ia turun di perjalananRossoneri lolos ke fase knock out. Dari kompetisi yang diikuti Milan, ia hanya tiga kali tampil dalam skuad racikan Massimiliano Allegri itu. 

Pippo Terancam Tak Bisa Susul Raul


Bola.net - Peluang Filippo Inzaghi untuk menjaga rekor golnya di Liga Champions sepertinya akan hilang di tahun depan, sebab CEO AC Milan, Adriano Galliani mengakui kalau striker gaek itu bisa saja dilepas pada Januari nanti.


Inzaghi kini berdiri di belakang Raul Gonzales dalam top skor sepanjang masa Liga Champions dengan 70 gol yang dicetak eks striker Gli Azzuri ini.  Musim ini, tak sekalipun ia turun di perjalananRossoneri lolos ke fase knock out. Dari kompetisi yang diikuti Milan, ia hanya tiga kali tampil dalam skuad racikan Massimiliano Allegri itu. 

Senin, 26 Desember 2011

Adriano Galliani Akui Pippo Inzaghi Akan Pergi


Wakil presiden AC Milan Adriano Galliani mengakui striker veteran Pippo Inzaghi akan meninggalkan San Siro pada bursa transfer musim dingin Januari mendatang.


Peluang Inzaghi untuk bertahan di Rossoneri memang terbilang kecil, meski para petinggi klub berharap ia tetap bertahan.


Namun, Inzaghi sudah tak sabar ingin banyak bermain, ketimbang hanya duduk di bangku cadangan.

Jumat, 23 Desember 2011

4 Manfaat Yoga Untuk Menurunkan Berat Badan



Dalam beberapa tahun terakhir yoga telah menjadi gaya hidup masyarakat di Indonesia. Tingginya manfaat yoga bagi kesehatan merupakan salah satu faktor utama meningkatnya jumlah orang yang gemar melakukan yoga. Setiap gerakan dalam yoga, melatih tubuh untuk meningkatkan toleransi terhadap ketidaknyamanan. Bahkan beberapa gerakan yoga berguna untuk menurunkan berat badan.

Manfaat yoga tidak hanya terbatas untuk meningkatkan kesehatan. Lebih dari itu, yoga juga berguna untuk menurunkan berat badan. Mengapa demikian? Berikut beberapa alasan yang dapat menguatkan pendapat ini



Kamis, 22 Desember 2011

"Mama"


Hari ini hari Ibu...
dimana semua anak memberikan surprise, ucapan n peluk hangat kasih sayang kepada Mama nya.
Tapi aku ga bisa memberikan semuanya itu... Hanya bisa memberikan Do'a buat mama

Mama....
Andai saja Mama masih ada...
Inget bgt dulu walopun hari Ibu tapi mama tetep aja pagi2 masak nyiapin sarapan buat kita. Udah masak langsung beres2. Hmmmm ga pernah cape kayanya... Ga pernah ada kata Lelah...
Kondisi badan lagi sakit pun Mama selalu bilang " aaahhh,,, teu nanaon.. ieu mah ngan meriang hungkul..." klo di terjemahin ke bahasa Indonesia " ah ga apa2 ni cuma meriang aja koq"

Mama...
Hanya doa yg bisa anakmu sampaikan...
Maafkan anakmu ini yang sering membantah kalo Mama suruh
Semoga Mama tenang di sisiNYA bersama Bapa....

Selamat hari ibu Ma....

Doa ku tak kan pernah habis untuk Mama dan Bapa....

Rabu, 21 Desember 2011

Rahasia Jadi Istri yang Asyik

JIKA baru menikah, pasangan Anda tentunya menginginkan pendamping hidup yang sempurna. Namun manusia tidak ada yang sempurna. Petunjuk di bawah ini kiranya dapat menggambarkan bagaimana menjadi istri yang bisa menyenangkan suami.

Sabtu, 17 Desember 2011

DIA Filippo Inzaghi


Salah satu alasan mencintai Milan mungkin karena kehadiran DIA...
Sosok DIA yg terbilang Unik, Cakep ( Pasti ^^ ) dan yg selalu memberikan keberuntugan.
Banyak yg bertanya2 kenapa seh harus DIA... Dia kan Mr Offside, Mr Diving etc. But... Whatever lah ttp sosok dialah yg aku suka. 

SATU


Pagiiiiii semua......
seneng deh rasanya hari ini tepat tanggal 17 Desember 2011 FP Milanisti ( The Angel of Rossoneri Indonesia ) ato kita sering sebut Rossoneri Angel tepat berulang tahun yg pertama daaaaaannnn tepat hari ini juga member nya 9000. hmmmm sesuatu bgt yaaa.... secara angka 9 gitoohhh....

Angka SATU kalo bayi tuh lagi lucu2nya.. Lagi belajar Jalan n lagi belajar ngomong juga. FP kita jg sama masih butuh bimbingan dari para senior yg emang udah faham n ngerti bener ttg sejarah dan segala sesuatunya tentang MILAN.

Rabu, 30 November 2011

Rumor Bursa Transfer : Pippo Akan Pergi dari Milan Januari Nanti


Bomber gaek AC Milan, Filippo Inzaghi dilaporkan bakal hengkang dari klubnya pada bursa transfer Januari nanti.
Seperti dikabarkan media setempat, Corriere dello Sport, Inzaghi mulai bosan dengan kondisinya saat ini dan memutuskan untuk pergi.

Minggu, 27 November 2011

aku dan AC MILAN

Masih inget banget waktu dulu pertama aku suka sama yang namanya permainan sepak bola... taukah kalian kenapa aku bisa menyukainya?? awalnya seh cm tau Liga Italia Serie A yg dulu emang gencar2nya n bener2 jadi Favorite semua pecinta sepak bola waktu itu klo ga salah tahun 1998. dulu lom ada team fav ku cm yg menang n scudetto suka aku puji2 gitu.
Nah dari sana aku mulai melirik n memilih Tim Fav.. g tw kenapa menclok aja langsung ke Merah Hitam alias AC MILAN awalnya jg cuma iseng hanya karna Mantan Pacarku dulu seorang Juventini ya ceritanya buat ngimbangin klo ada pembicaraan tentang bola n buat bahan ledek2an.

Rabu, 23 November 2011

4 Hal Buruk yang Dilakukan di Meja Kerja

KEBANYAKAN dari kita menghabiskan sebagian besar waktu dalam sehari untuk duduk di depan komputer. Pada sekitar 8 jam sehari yang biasa kita habiskan berada di belakang meja, kita bisa melakukan tindakan yang bisa merugikan kesehatan sendiri. Berikut empat hal yang sebaiknya tidak dilakukan di meja kerja. 

Selasa, 22 November 2011

Menganggur Lebih Sehat Ketimbang Kerja Bergaji Rendah

 
Metrotvnews.com, Sydney: Mempunyai pekerjaan yang jelek, jangka pendek atau bergaji rendah justru dapat membahayakan kesehatan mental Anda dibandingkan dengan tidak memiliki pekerjaan sama sekali.

Dalam studi terbaru, para peneliti menganalisis data dari sekitar 7.000 orang usia kerja di Australia. Para peneliti tidak terkejut ketika menemukan bukti bahwa orang yang menganggur memiliki kesehatan mental lebih buruk secara keseluruhan dibandingkan dengan orang punya pekerjaan.

Trik Supaya Diperhatikan di Kantor

LUPAKAN kata-kata manis atau harus selalu tampil sempurna. Tidak perlu selalu membungkuk atau menjilat atasan. Ada cara yang lebih jitu supaya diperhatikan di tempat kerja. Ikuti saja langkah berikut:

1 Jangan menunggu diminta

Ambillah inisiatif dan lakukan hal-hal kecil yang memiliki dampak pada tim kerja tanpa diminta. Misalnya mempersiapkan laporan, selalu stand-by, dan membantu mengingatkan jadwal. Dengan begitu, Anda akan diperhatikan. Biasanya kita hanya melakukan apa yang diberi tahu bos. Namun, jika kita melakukan sesuatu, meski sederhana, tanpa diminta, atasan otomatis akan memperhatikan Anda.

Internet Bikin Karyawan Kurang Bersosialisasi?

SEGALA aspek kehidupan manusia kini memang tak bisa terlepas dari yang namanya teknologi. Baik itu dalam kehidupan pribadi maupun profesional, termasuk bekerja. Tak sedikit kini pekerjaan yang menggunakan internet sebagai sarana terefektif.

Namun, sebuah survei terbaru telah menunjukkan bahwa karyawan yang menggunakan internet untuk pekerjaan selama jam kantor akan kurang bersosialisasi, baik dengan rekan sejawat maupun dengan atasan.

Tips agar Otak Anda Tokcer


Beberapa kondisi lingkungan mampu merangsang otak menjadi lebih baik atau buruk. Dengan alasan itu, anda harus mengetahui segala hal yang berada di lingkungan yang dapat memperbaiki kemampuan  dan  kekuatan otak anda.

Penglihatan, suara, tekstur,aroma, rasa dan sensasi lainnya yang dialami setiap hari dapat menjadi makanan untuk pikiran dan jiwa anda. Menciptakan sebuah lingkungan yang indah dan positif ternyata dapat juga meningkatkan kekuatan otak.

Kamis, 10 November 2011

Misteri Berbicara Saat Tidur

VIVAnews - Anda mungkin kerap menyaksikan pasangan atau anggota keluarga berbicara sendiri selagi tidur. Orang biasa menyebutnya mengigau, vokalisasi saat seseorang tidur, bisa berupa kata-kata yang jelas atau sekedar gumaman.

Mereka yang mengalaminya umumnya tak lagi dapat mengingat apa yang terucap saat mata terpejam pulas itu. Meski, beberapa di antaranya mengalami efek lelah setelah terbangun dari tidur.
Dunia medis menyebutnya sebagai parasomnia. Selain berbicara sendiri, yang termasuk kategori gangguan tidur ini antara lain berjalan dan mengompol saat tidur.

Selasa, 08 November 2011

Inzaghi: Saya Bisa Gila Bila Tak Bermain


Bola.net - Filippo Inzaghi benar-benar merasa frustasi dengan kondisi yang terjadi pada dirinya saat ini, apalagi kalau bukan kesempatan bermain yang tak juga kunjung tiba.

"Apabila di umur 38 tahun kesempatan bermain sepak bola dirampas dari saya, saya akan menjadi gila, meskipun saya harus mengaku akan sangat menyayangkan bila tidak menutup karier dengan seragam ini. Saya merasa semua orang di sini mencintai saya," ungkap Inzaghi dalam sebuah peluncuran buku.

Senin, 07 November 2011

Makin Rajin Olahraga Makin Banyak Hadiah Buat Tubuh

 Jakarta, Olahraga baik untuk tubuh dan dapat membuat badan menjadi lebih bugar. Olahraga tak cuma untuk menurunkan berat badan tapi juga banyak manfaat lain yang menyenangkan.

Olahraga juga dapat meningkatkan mood untuk memperbaiki kehidupan seksual. Ingin merasa lebih baik, memiliki lebih banyak energi dan bahkan mungkin hidup lebih lama? Hal tersebut dapat diperoleh dengan olahraga teratur.

Alasan Orang Susah Turunkan Berat Badan

 Jakarta, Tak sedikit orang yang sudah mencoba berbagai cara untuk menurunkan berat badan namun angka di timbangan tak kunjung turun. Setidaknya ada 6 alasan yang membuat orang sulit menurunkan berat badan. Apa saja?

Menurunkan berat badan bukanlah hal yang mudah bagi beberapa orang. Banyak yang sudah mencoba berbagai cara diet dan olahraga namun belum menunjukkan hasil yang memuaskan.

Yang Perlu Dihindari Agar Kekebalan Tubuh Tidak Drop

 Jakarta, Sistem kekebalan tubuh yang baik bisa menghindari orang dari berbagai penyakit . Untuk itu hindari kebiasaan berikut ini agar sistem kekebalan tubuh tidak memburuk.

Menjaga tubuh tetap sehat tidak hanya menggunakan pembersih tangan dan menghindari orang yang sakit, karena ada beberapa kebiasaan kecil yang bisa memperburuk kekebalan tubuh sehingga mudah terkena penyakit .

Sabtu, 05 November 2011

Mitos dan Fakta Seputar Fitnes

 Metrotvnews.com, Jakarta: Fitnes telah akrab sebagai olahraga yang sering dilakukan, terutama oleh mereka yang hidup di perkotaan. Ternyata masih ada saja mitos yang dipercaya orang seputar olahraga tersebut. Seperti dilansir Genius Beauty, para ahli akhirnya mau memberikan jawaban yang benar ikhwal fitnes.

Jumat, 04 November 2011

Pesan Idul Adha Untuk Kita


Idul Adha bagi umat muslim diartikan sebagai bentuk rasa kasih sayang terhadap sesama dengan cara berkurban apa yang kita punya. Bukankah Allah SWT senantiasa menyuruh kita untuk senantisa rela berkorban untuk orang lain. Selain  itu kenapa disebut dengan bulan Haji, karena Allah juga memerintahkan buat kita yang mampu untuk menuanaikan rukun islam yang ke lima yakni berangkat Haji bagi yang mampu.  


Lima Perusak Kesehatan Gigi

VIVAnews - Anda mungkin sering mengganti permen yang anak Anda konsumsi dengan apel. Tapi menurut King’s College London Dental Institute, apel tidaklah lebih sehat dibanding permen jika dilihat dari kesehatan gigi. Efek bahaya apel pada gigi empat kali lebih besar dibandingkan minuman bersoda.

Ingin tahu makanan apa saja yang berbahaya bagi kesehatan mulut?

Kamis, 03 November 2011

Redakan Gejala Flu dengan Bahan-bahan di Dapur

Jakarta, Gejala awal demam atau flu tidak harus disembuhkan dengan obat. Di dapur sebenarnya terdapat beberapa bahan makanan atau bumbu-bumbuan yang dapat membantu meringankan gejala demam dan flu, sekaligus dapat mempercepat pemulihan.

Bila mengalami gejala awal flu atau demam, tidak ada salahnya untuk melirik bahan-bahan yang terdapat di dapur. Seperti dikutip dari Epharmapedia beberapa bahan makanan dan bumbu dapur yang dapat meringankan gejala demam dan flu, antara lain:

Rahasia Tetap Fit Saat Tiba Musim Flu

Jakarta, Ada orang yang gampang sekali tertular flu dan pilek saat musim sedang tidak bersahabat. Tapi ada juga orang lain yang tetap fit meskipun berada disekitar orang-orang yang sedang flu, pilek ataupun batuk. Bisa jadi ini rahasianya.

Ketika musim sedang buruk penularan flu akan semakin mudah terjadi. Para peneliti telah melakukan studi yang dapat mengungkapkan rahasia tetap fit meskipun sedang dikelilingi berbagai kuman, termasuk virus flu.

13 Mitos Kecantikan & Fakta di Baliknya


Jakarta - Wanita masih sering percaya dengan mitos-mitos yang beredar seputar kecantikan. Padahal tak selamanya mitos tersebut benar adanya. Berikut 18 mitos dan fakta di baliknya, seperti yang dikutip dari realsimple.

10 Tanda Anda Kecanduan Belanja

 Jakarta - Banyak orang percaya, belanja bisa jadi salah satu cara untuk menghilangkan stres atau sedih, yang kemudian melahirkan istilah 'retail therapy'. Tapi jika kebablasan, bukan terapi yang akan didapatkan melainkan bisa berkembang menjadi sebuah gangguan mental.

Anda pastinya pernah mendengar istilah 'shopaholic', yaitu orang yang kecanduan belanja. Perilaku berbelanja yang berlebihan ini, tidak hanya akan mengganggu kondisi finansial tapi juga mental. Bahkan, bisa menimbulkan depresi dan merusak hubungan asmara.

Tips Agar Tidak Kalap Belanja Barang Diskon

Jakarta - Program diskon besar-besaran yang ditawarkan brand favorit, tentu sangat menggiurkan. Bagaimana tidak? Anda bisa mendapatkan produk kesukaan dengan harga miring.

Namun berhati-hatilah! Jika Anda tak bisa mengontrol pengeluaran, program diskon justru bisa jadi bencana. Simak beberapa tips agar tidak kalap saat berburu barang diskon, seperti yang dikutip dari ehow.

Awas, Tubuh Makin Gemuk Saat Stres

VIVAnews - Tak selamanya, stres membuat tubuh menjadi kurus. Menurut beberapa penelitian, stres juga bisa memicu tubuh mengalami kegemukan. Itu karena tubuh akan selalu merespon segala macam stres, baik itu fisik atau psikis.

Setiap Anda stres dan kelelahan, otak akan bereaksi bahwa tubuh dalam keadaan bahaya. Lalu, memerintahkan sel-sel tubuh untuk melepaskan hormon tertentu. Salah satunya, produksi hormon kortisol yang memerintahkan tubuh untuk mengisi kembali energi, walaupun Anda belum menggunakan banyak energi.

Jangan Resign karena 7 Alasan Ini

 DALAM mengambil keputusan pengunduran diri, tidak sedikit karyawan yang melakukannya karena alasan yang salah. Sebelum Anda memutuskan untuk hengkang dari perusahaan tempat bekerja sekarang, pastikan Anda punya alasan tepat untuk itu.

Berbeda dengan harapan Anda terdahulu, mungkin saja Anda “terjebak” dalam perusahaan yang kurang memerhatikan kesejahteraan karyawan. Sebut saja seperti jam kerja yang tidak teratur, gaji di bawah standar, atau tanggung jawab yang tidak sesuai job description.

Hobi Minum Kopi, Waspada Osteoporosis!

 KEDAI kopi menjamur di berbagai titik ibu kota. Bila minum kopi telah menjadi hobi dan tren di berbagai kalangan, kekhawatiran yang muncul adalah kekeroposan tulang.

Selain menopang tubuh, tulang juga berfungsi menyimpan mineral penting bagi tubuh. Maka penting untuk menjaga kepadatan tulang dengan memerhatikan asupan makanan.

"Gaji Kecil Masih Bisa Nabung, Kok"

KECILNYA jumlah penghasilan yang diterima setiap bulan menjadi alasan banyak karyawan tidak menabung. Padahal, tabungan penting untuk menanggulangi keadaan-keadaan darurat.

Kendati minim, Mike Rini Sutikno, CFP selaku Managing Partner MRE Financial & Business Advisory menyarankan setiap karyawan untuk berusaha menyisihkan penghasilan setiap bulannya sebagai tabungan.

4 Bahaya Terlalu Sering Curhat ke Sahabat

 Jakarta - Anda pasti sering menghabiskan waktu dengan sahabat-sahabat wanita sambil makan malam maupun minum kopi. Obrolan yang dilakukan pun seputar bos yang menyebalkan di kantor, masalah percintaan, gosip, dan berbagai macam topik lainnya.

Tapi berhati-hatilah, adakalanya berbagi tentang masalah Anda kepada sahabat tidak selalu bisa mengurangi beban anda, tapi juga bisa membahayakan Anda. Dilansir oleh idiva, berikut beberapa hal yang membuat curhat kepada sahabat bisa berbalik menjadi bumerang bagi Anda.

Rabu, 02 November 2011

Tips Manicure & Pedicure di Rumah

 Jakarta - Keindahan dan kebersihan kuku wajib dijaga. Apalagi Anda sering bertemu dan berkenalan dengan banyak orang. Jari dan kuku yang terlihat bersinar memberikan kesan pertama yang baik.

20 Makanan Terbaik Untuk Menurunkan Berat Badan

Makanlah supaya langsing! Sepertinya terdengar aneh ya? Artikel ini akan memberikan Anda informasi mengenai 20 makanan terbaik yang selain mengenyangkan, makanan-makanan lezat ini juga dapat membantu Anda menurunkan berat badan. Pastikan Anda memiliki persediaan makanan ini di rumah, yaitu:

Makanan Apa yang Harus Anda Konsumsi untuk Menurunkan Berat Badan?

 Menu diet. Ketika mendengar istilah ini, Anda mungkin akan membayangkan menu makanan yang baik penampilan maupun rasanya sangat tidak menggugah selera. Kalau begitu, Anda mungkin belum memasukkan semua makanan yang Anda butuhkan untuk menurunkan berat badan.
"Karena dalam mengatur pola makan dalam sebuah program diet, bukan berarti Anda harus tersiksa dengan menu diet yang sangat terbatas, baik dari segi jumlah maupun jenisnya."

10 Diet Sayuran Untuk Basmi Lemak Lebih Cepat

Jakarta - Kita semua tahu dengan mengonsumsi sayuran, tubuh tidak akan menggemuk dan menyehatkan karena banyak mengandung serat. Tak hanya itu, beberapa sayuran banyak mengandung nutrisi penting lainnya yang dibutuhkan tubuh saat menjalani diet.

Banyak wanita yang menyerah akan diet seperti ini karena tidak banyak yang menyukai sayuran, apalagi jika dijadikan makanan utama sehari-hari. Untuk mengakalinya, ikutilah 10 tips diet sayuran dari Glamour ini agar program diet tidak membosankan dan tetap membuat nafsu makan datang.

Selasa, 01 November 2011

Wanita Cerdas Cenderung Jomblo?

Ok, Ladies! Berhentilah mengeluh tentang para pria yang Anda (dan teman-teman wanita Anda) anggap baik, tampan, mapan tetapi memilih wanita yang masuk kategori err... dumb. Menyebalkan memang, Anda dan hampir semua wanita bisa menilai wanita lain dengan baik. Anda tentunya bisa menilai mana wanita yang baik, mana yang tidak. Mana yang sabar, mana yang pemarah. Mana yang pintar, mana yang dangkal. Dan tentunya Anda tahu jelas seperti apa kriteria a dumb women. Lalu kenapa para pria tetap memilih mereka? KENAPA?

Orang Narsis Ternyata Rendah Diri

Metrotvnews.com, Jakarta: Apa yang terlintas di pikiran Anda tentang orang narsis? Mereka yang gemar memuji diri sendiri? Orang yang 'banci tampil' untuk menarik perhatian orang lain? Atau orang yang kelebihan rasa percaya diri?

Sebelum menilai, mungkin Anda harus membaca hasil studi tentang kaum narsis berikut ini. Sebab, penelitian terbaru justru mengungkapkan perilaku membanggakan diri sendiri itu adalah upaya menyembunyikan perasaan rendah diri para pelakunya.
Dalam penelitian yang melibatkan 71 mahasiswi dari the Universitas Southern Mississippi, mereka yang narsis mengaku pada para psikolog mengenai betapa bangga mereka dengan dirinya sendiri. Namun, ketika diuji dengan lie detector, hasilnya justru berkebalikan. Mereka akhirnya mengakui rendahnya rasa percaya diri yang mereka miliki.

Sabtu, 29 Oktober 2011

9 Hal Terpenting Bagi Perempuan

PEREMPUAN sering mengorbankan kebutuhan mereka untuk keluarganya. Waktu istirahat terkadang sering diabaikan demi mencapai tujuan hidup keseluruhan. Terlepas dari hal itu, untuk mencapai keseimbangan hidup dan perkawinan, sembilan faktor di bawah ini sangat penting bagi keberlangsungan hidup seorang perempuan:

Jumat, 28 Oktober 2011

7 Tips Atasi Kekecewaan Karena Penolakan Kerja

Anda telah berhasil melewati tahap tes tertulis dan psikologi untuk mendapatkan peluang kerja. Pekerjaan idaman pun tinggal satu langkah lagi diperoleh. Namun ternyata, Anda gagal saat wawancara kerja. Apa yang sebaiknya dilakukan?

Mendapat penolakan kerja setelah wawancara memang sangat mengesalkan dan mengecewakan. Tapi jangan pernah Anda menganggapnya sebagai kegagalan hidup.

"Tetaplah memandang ke depan dengan sikap positif dan percaya diri. Jangan takut terhadap penolakan, karena itu adalah bagian dari pencarian. Tetap cari peluang-peluang baru dan jangan pernah menyerah," terang Seema Hingorany, seorang psikolog klinis.

Arti Bulan Lahir

Januari
  • Suka mendidik Dan dididik.
  • Sangat mudah melihat kelemahan orang lain Dan suka mengkritik.
  • Rajin Dan setiap yang dibuat selalu menghasilkan keuntungan.
  • Suka berbenah atau bersih-bersih Dan hal-hal yang serba teratur.
  • Bersifat sensitif, berfikiran mendalam.
  • Pandai mengambil hati orang lain.

...TanPa JuduL...

Terbangun....
Terdengar suara gemericik hujan... deras...
Hmmmm.... kenapa dengan hatiku ini....
Gundah... sedih.... bahagia....
ah... namanya juga kehidupan....

♥♥♥♥♥ Cinta... Cinta... Cinta... ♥♥♥♥♥

Temanku Sekaligus sahabatKu beRtanya dan MengeLuh....
aPa seh Cinta...???
Kenapa seh mesti ada cinta kalo aKhiRnya seDih...???

Sahabatku....
Cinta itu indah...
Cinta itu bisa bikin orang tertawa....
Cinta itu bisa membuat orang senang n bahagia...
Cinta itu membuat kita lupa akan sekeliling kita...
Orang yg sedang jatuh cinta merasa kl dunia ini serasa milik mereka berdua...
karna cinta kita rela berkorban tanpa pikir panjang akibatnya....
ya itulah cinta disaat kita merasa kl cinta itu indah...

.. Sepi ..

Kenapa rasa sepi itu selalu datang menghampiriku...
aku tak ingin merasa sepi dan kesepian...
tp keadaanlah yg membuat aku merasa seperti ini...

Egoiskah aku???
yang selalu ingin dimanja...
yang selalu ingin diperhatikan...
yang selalu ingin dituruti apa keinginanku...

___ Cinta VS Benci ___

Duuuuhhhh KaLo nGomonGin masalah ini jd inget waKTu masih Sekolah....
hehhee... masih cinta cinta monyet gitu..
dan moment pun Terulang... ngliat tingkah laku Teman sekaligus sahabat aKu...
cKcKcKcK.... Jadi Flashback neh...
ya Kedua kata itu emang selalu mewarnai hidup Kita


Menunggu Saat Indah Itu Tiba....

Disaat kusendiri... Termenung...
Ku Lihat langit malam yg gelap
Yang hanya diterangi oleh cahaya Bulan
Cahaya Bulan yg tampak tersipu malu untuk memancarkan Sinarnya
Karna tertutup oleh mendungnya awan
Dimana Bintang?
Kenapa tidak menemani Bulan dan memperindah langit dimalam ini?

Perlahan gerimis pun mereda
Udara yg dinginTp terkadang menyegarkan pikiran ini
Malam memang waktu yg tepat untuk merenung
Introspeksi diri dan Bersyukur kehadirat Allah SWT


Seandainya.....

Tuhan....Seandainya waktu bisa terulang kembalidan aku bisa kembali kemasa lalu
aku akan memperbaiki semua kesalahan2 ku
Ya Rabb....Sunguh aku termasuk orang yg merugi
klo aku menyianyiakan waktu yg tersisa yg diberikan olehMU



aiR mata.....

apaKah dengan meneteskan air mata itu sebuah jawaban...????

Mungkin iya tp mungkin juga tidak....Orang Lain tidak akan pernah tau apa yg kita rasakan dengan keluarnya air mata....

apakah air mata itu tanda bahagia???
apakah air mata itu Tanda kesedihan???
apakah air mata itu Tanda kekesalan???

__Waktu__

Terpikirkan kah oleh mu begitu cepat waktu berLaLu...???

detik ke detik...
Menit ke menit...
Jam ke Jam...
Hari Ke hari...
Minggu ke Minggu....
bulan ke buLan...
Bahkan Tahun ke Tahun....
Semua terasa begitu singkat...

TerLaLu Lelapkah kita hidup didunia ini???
ato terLalu betah kah???
Kejadian demi kejadian terasa baru saja kemarin terjadi...
Pdhl klo diingat itu setahun yg Lalu...
ato mungkin sebulan yg lalu...
ato seminggu yg LaLu....???

apa yg Kamu Lakukan dengan Waktu yg Tuhan berikan didunia ini???

Hal yg bermanfaatkah???
ato kamu menyia2kan waktu tersebut???

Pergunakanlah n manfaatkanLah waktu sebaik2nya... kaRna waktu yg diberikan hari ini...
kemarin atopun esok mungkin tidak akan sama.....

waktu itu ibarat jam Pasir.... yg perlahan pasir tersebut akan terus turun kebawah dan akhirnya habis....

Rabu, 26 Oktober 2011

Sulit Hamil ? Waspadai PCO !

Belum hadirnya momongan bukan hal yang mudah diterima bagi pasangan yag sudah lama menikah. Selain berdampak pada kebahagiaan rumah tangga jka hal itu tidak diterima dengan bijaksana akan mengakibatkan pihak yang mengalami masalah merasa sangat tertekan. Terlebih, bagi wanita.

Dari berbagai penyebab sulit hamilnya seorang wanita, salah satunya adalah karena enderita polystic ovarium syndrome (PCOs) atau sindroma ovarium polikistik.
Sidroma ini menyebabkan wanita mengalami ketidakseimbagan hormon. Sehingga menghambat terjadinya ovulasi (pelepasan sel telur) dari indung telur yang enyebabkan haid tidak teratur serta kemandulan.

Sembilan Cara Berhenti Jadi Pemalu


Banyak orang yang memiliki kepribadian pemalu merasa nyaman dengan dirinya dan tidak melakukan apapun untuk berubah. Padahal, ada jutaan kesempatan yang mungkin terlewat akibat terlalu takut mengambil risiko. Jika Anda salah satu tipe pemalu, maka bersiaplah untuk berubah! Ikuti sembilan langkah berikut dan rasakan manfaatnya menjadi lebih aktif..

Rabu, 15 Juni 2011

Kamis Dini Hari, Salah Satu Gerhana Bulan Terlama

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Peneliti astronomi dan astrofisika Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (Lapan), Thomas Djamaluddin, menyatakan peristiwa Kamis dini hari nanti berpeluang menjadi salah satu gerhana bulan total terlama sepanjang sejarah. "Lamanya saat total sekitar 100 menit karena posisi bulan nanti dekat dengan pusat bayangan bumi," ujar Thomas. Ia menjelaskan, lama gerhana bulan total memang bergantung pada pertama, jarak lintasan bulan terhadap pusat bayangan bumi, dan kedua, jarak bulan terhadap bumi. Secara umum, kata Thomas, tidak ada dampak signifikan dari gerhana bulan tersebut. 

Kemampuan Interaksi Sosial yang Harus Dimiliki Karyawan

Karyawan tidak hanya dituntut mampu bekerja keras, loyal dan berkomitmen pada perusahaan. Kemampuan interaksi sosial atau soft skill juga harus dimiliki dan dikembangkan oleh setiap karyawan. Soft skill merupakan karakter seseorang yang mampu untuk berinteraksi sosial. Di antaranya mampu mengekspresikan diri, kemampuan bekerja dalam tim, bepikir kritis dan masih banyak lagi. Meskipun memiliki otak yang brilian, belum tentu setiap karyawan menerapkan soft skill di dunia kerja. Seperti dalam survei tahun 2008, lebih dari 2.000 perusahaan di negara Washington, memiliki tenaga kerja yang kurang mampu menangani masalah, observasi dan berpikir lebih kritis. Sehingga, disamping kualitas teknis pekerjaan yang baik, ada kemampuan lain yang harus Anda asah. Apa sajakah itu? Ini dia lima kemampuan interaksi sosial yang harus dimiliki karyawan. Ketrampilan Komunikasi Ketrampilan komunikasi berarti Anda dapat mengekspresikan diri melalui ucapan dan tulisan dengan baik. Tidak hanya itu, ketrampilan komunikasi untuk dapat meyakinkan orang melalui presentasi juga harus dimiliki setiap karyawan. Kemampuan bekerja dalam tim Setiap perusahaan pasti menginginkan karyawannya mampu saling bekerjasama. Apalagi jika Anda bekerja dalam sebuah tim, dituntut dapat bekerja lebih fleksibel dan mengurangi ego. "Dalam sebuah tim, karyawan terkadang bisa menjadi pemimpin, pengikut, mengawasi pekerjaan rekan lain dan mampu bernegosiasi dengan departemen lain," jelas Lynne Sarikas, Direktur Pusat Karir Center di Northeastern University. Kemampuan membawa diri Seni membawa diri bukan hanya dapat menyesuaikan dengan karyawan baru, namun juga mampu menyesuaikan diri dengan rekan lama dan atasan. Karyawan yang bekerja sudah cukup lama, belum tentu mampu beradaptasi dengan baik, karena pekerjaan dan regulasi perusahaan terus-menerus dapat berubah. Jika tidak memiliki kemampuan ini, maka Anda akan terus dianggap sebagai 'orang luar' yang tidak mampu bekerja dengan tim. "Agar bisa sukses, Anda harus memiliki gairah untuk belajar dan memiliki kemampuan untuk menyesuaikan diri dengan perubahan-perubahan yang terjadi dalam perusahaan," jelas Sarikas. Kemampuan memecahkan masalah Meningkatkan kemampuan untuk dapat memecahkan masalah sangat penting. Pikirkan contoh-contoh spesifik bagaimana Anda dapat memecahkan masalah dengan menggunakan pendekatan sistematis dan bagaimana melibatkan orang lain dalam pemecahan masalah tersebut. Observasi Kritis Tidak cukup dengan mengumpulkan data dan memanipulasinya. Anda juga harus mampu menganalisis dan menjelaskan fakta lebih kritis. Kemampuan negosiasi Kemampuan untuk membujuk, negosiasi dan menyelesaikan konflik sangat penting jika Anda ingin maju. "Anda perlu memiliki keterampilan untuk mengembangkan hubungan yang saling menguntungkan dalam perusahaan, sehingga Anda dapat mempengaruhi dan membujuk orang," kata Sarikas. Banyak cara untuk meningkatkan kemampuan interaksi sosial. Di antaranya, Anda harus lebih percaya diri dengan kemampuan yang dimiliki, mengikuti seminar dan pelatihan-pelatihan, serta minta bantuan dari mentor dan seorang yang ahli dibidangnya. Sumber : Wolipop

Minggu, 22 Mei 2011

Perbedaan Leonardo dengan Allegri Versi Inzaghi

MILAN - Penyerang gaek AC Milan, Filippo Inzaghi mengeluarkan pendapatnya mengenai Leonardo. Pria yang sempat menukangi timnya ini dianggapnya salah dalam hal interpersonal, dimana masalah ini dapat ditangani oleh Massimiliano Allegri. Seperti yang sudah diketahui publik, nama terakhir akhirnya berhasil membawa AC Milan meraih Scudetto musim ini. Sementara itu, Leonardo akhirnya hijrah ke rival sekota Inter Milan. “Leonardo mempunyai kesalahan dalam level interpersonal. Dia melakukan kebalikan dari apa yang diperbuat Allegri yang berhubungan dengan pemain dan sangat pintar memberi keyakinan skuad,” ujarnya seperti disitat Football-Italia, Minggu (22/5/2011). Pippo Inzaghi sempat mencicipi pertandingan AC Milan melawan Cagliari di menit-menit akhir. Eks penyerang Juventus ini akhirnya mengutarakan rahasia yang menjadi motivasinya selama 6 bulan absen dibebat cedera. “Motivasi saya untuk tetap bermain datang dari fans, mendengar seluruh stadion meneriakan nama Anda setelah absen enam bulan sangatlah berharga bagi saya. Saya tidak tahu apakah akan pulih dari cedera ini, tetapi pengaruh mereka menjadi kekuatan bagi saya,” tandasnya. Rossoneri akan menghadapi Udinese pada laga terakhir mereka di pagelaran kompetisi Serie A. Gelar juara yang sudah ditangan akan membuat AC Milan bermain lepas, dan menutup musim dengan torehan positif. Sumber : Okezone.com

Rabu, 13 April 2011

FILIPPO INZAGHI DIMINATI ATALANTA & SAMPDORIA

Dua klub tersebut berniat mengget Pippo dengan bebas transfer. Usianya sudah tak muda lagi, tapi Filippo Inzaghi ternyata masih menarik minat sejumlah klub untuk mendatangkannya. Striker AC Milan berusia 37 tahun itu sama sekali belum berniat pensiun. Bahkan, kendati saat ini masih memulihkan diri pascaoperasi lutut, Pippo menargetkan kembali merumput sebelum musim ini rampung. Wapres Rossoneri, Adriano Galliani, menyatakan pihak klub juga siap memperpanjang ikatan kerja dengan Inzaghi, yang kontrak lamanya akan habis akhir musim ini. Namun, Milan tak boleh menunggu terlalu lama untuk bernegosiasi soal kontrak baru dengan Inzaghi. Pasalnya, Atalanta, mantan klub Pippo yang tengah memuncaki Serie B dan berpeluang promosi musim depan, serta Sampdoria dikabarkan oleh tengah mengintip peluang untuk memboyong penyerang oportunis ini. Bergamo & Sport mengabarkan kedua klub tersebut ingin mendatangkan Inzaghi dengan status bebas transfer. Sumber : goal.com

Senin, 11 April 2011

Massimiliano Allegri: Kami Mendekat Ke Podium Juara

Pelatih Massimiliano Allegri mengatakan AC Milan mendekati ke podium Scudetto, setelah mengatasi risiko di Tuscany. "Kami membuang banyak kesempatan untuk memastikan kemenangan sebelum laga berakhir. Dalam situasi seperti itu, risiko yang harus dihadapi adalah -- cepat atau lambat -- lawan akan menyamakan kedudukan dan memaksakan hasil imbang," ujar Allegri. Milan menang 2-1, yang membuatnya kembali memimpin klasemen sementara Serie A Italia dengan selisih tiga angka atas Napoli. Allegri memuji performa Fiorentina. Menurutnya, La Viola bermain luar biasa, yang membuat Milan harus kerja keras. "Saya harus katakan kemenangan di Tuscany ini amat penting," lanjut Allegri. Milan bermain dalam tekanan hebat, karena Napoli menang di Bologna untuk menyamakan perolehan angkanya dengan I Rossoneri. Allegri tahu publik Napoli berdoa semoga Milan kalah di kandang Fiorentina. Allegri yakin Milan mampu mengatasi tekanan Napoli. Dia juga yakin kemenangan ini mendekatkan Milan ke podium juara. Mengomentari kartu merah Zlatan Ibrahimovic, Allegri mengatkan; "Saya menegur Ibra, dan dia mengatakan tidak bermaksud melampiaskan marah kepada wasit tapi ke diri sendiri." Ibrahimovic kemungkinan absen di dua atau tiga pertandingan berikut, namun Allegri yakin Milan masih bisa bermain bagus tanpa striker asal Swedia itu. Sumber : goal.com

Sabtu, 09 April 2011

Filippo Inzaghi Minta Mario Balotelli Ke Milan

Inzaghi membeberkan rencananya di musim depan, dan pemain yang pantas menggantikan posisinya. Ujung tombak veteran AC Milan Filippo Inzaghi meminta striker Manchester City Mario Balotelli pulang ke Italia untuk membantu Rossoneri meraih Scudetto di musim mendatang. Inzaghi memperkirakan karirnya di sepakbola profesional tidak akan lama lagi setelah menderita cedera ligamen lutut selama luma bulan. Namun kondisinya semakin membaik, dan kemungkinan bisa dimainkan menjelang musim ini berakhir. “Saya belum pastikan batas waktunya. Tapi berharap bisa segera sembuh. Saya ucapkan terima kasih kepada fans yang terus memberikan dorongan moril tinggi,” ujar Inzaghi kepada Sport Mediaset. “Saya yakin Milan akan meraih Scudetto. Sejak hari pertama Massimiliano Allegri tiba, dia selalu berusaha berbicara dnegan pemain dan meminta pendapatnya. Metodenya mengingatkan saya kepada Carlo Ancelotti.” Menjelang masa pensiunnya, Inzaghi sudah mempunyai bayangan mengenai pemain potensial yang bisa menggantikan dirinya. Ia menilai Balotelli merupakan sosok yang tepat. “Sejujurnya, saya sangat menginginkan Balotelli bergabung dengan kami. Dia akan menemukan banyak contoh bagus di skuad ini untuk belajar. Saya juga senang bila Kaka kembali,” ungkap Inzaghi. “Banyak tekanan yang dihadapi Alexandre Pato. Saya masih bermain di liga amatir di usia dia sekarang, sementara di sudah bermain untuk Milan selama empat tahun.” Sumber : goal.com

Rabu, 06 April 2011

7 Bagian Tubuh Wanita yang Buat Pria Tertarik

Keinginan menjadi cantik, salah satunya karena ingin terlihat menarik di mata pria. Banyak wanita yang melakukan segala cara agar bisa tampil cantik di hadapan pasangan. Padahal pria lebih menyukai wanita yang apa adanya. Bagian tubuh mana sajakah yang pria sukai secara natural? Seperti dikutip dari Your Tango, tujuh bagian tubuh berikut ini menjadi daya tarik tersendiri. 1. Rambut Tidak perlu menata rambut berjam-jam. Asalkan rambut harum dan rapi, pria akan senang. Cobalah shampo dengan aroma vanila. Aroma lembut ini dipercaya membuat pria terangsang dan jatuh hati. Tata rambut dengan menyisipkannya di balik telinga, pada saat inilah, Anda akan terlihat sangat menarik bagi pria. 2. Mata Mata setiap wanita dapat memukau pria. Dengan kerlingan bulu mata yang lentik, sudah cukup menarik hatinya, tanpa perlu merias mata berlebihan. Apalagi membuat riasan mata smokey, yang malah membuat Anda tampak seram. 3. Kulit Kulit lembut dan halus membuat pria tergoda untuk menyentuhnya. Pakailah sabun dan body lotion dengan aroma lembut dari bunga atau buah untuk membuat si dia betah berada di dekat Anda. 4. Bagian leher dan tulang selangka Bagian tulang selangka dan leher wanita menjadi bagian yang memiliki daya tarik tersendiri bagi pria. Untuk membuatnya semakin tergoda, berikan aroma yang lembut pada bagian leher. 5. Pusar Bagi banyak pria, pusar merupakan salah satu bagian terseksi dari wanita. Untuk itu, jangan lupa untuk selalu membersihkan daerah tersebut. 6. Betis Betis wanita juga menjadi daya tarik pria. Saat berjalan, pria bisa tertuju melihat betis dan bokong wanita. Pastikan bagian kaki Anda selalu mendapatkan pelembab agar bercahaya dan tidak tampak kering. 7. Payudara Tidak diragukan lagi, bagian payudara merupakan aset wanita yang sangat dipuja-puja oleh pria. Tenang saja, pria sama sekali tidak memikirkan bentuk dan ukuran payudara wanita. Tetap saja mereka ingin menyentuh, dan bersandar di bagian dada wanita. Sumber : wolipop.com

Kamis, 31 Maret 2011

Kebanyakan Mengeluh Bikin Badan Sakit

Terlalu banyak mengeluh tidak ada manfaatnya bagi kesehatan, bahkan bisa membuat tubuh mudah kena penyakit . Sebaliknya sikap tegar dan optimistis dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga tidak mudah sakit-sakitan. Beberapa penelitian telah membuktikan bahwa faktor psikologis bisa mempengaruhi kesehatan seseorang. Stres dalam di lingkungan kerja maupun dalam kehidupan berumah tangga misalnya, bisa membuat seseorang rentan terinfeksi kuman. Orang yang sering mengeluh biasanya akan mudah stres dan stres inilah yang akan menjadi pintu masuk penyakit karena stres menurunkan kekebalan tubuh. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan tahun lalu di University of Kentucky, Prof Suzanne Segerstrom membandingkan pengaruh sikap optimistis dan pesimistis terhadap sistem kekebalan tubuh. Untuk keperluan tersebut, Prof Segerstrom melibatkan 124 mahasiswa hukum semester awal. Para mahasiswa diminta mengisi kuisioner tentang pandangan ke depan dalam menyikapi persaingan akademik dengan mahasiswa lain di kampusnya. Mahasiswa yang optimistis tidak mudah stres saat menghadapi persaingan, sebaliknya mahasiswa yang pesimistis dan sering mengeluh merasa teman-temannya lebih pandai dari dirinya. Sikap mengeluh dan pesimistis menyebabkan stres dan emosi negatif lain misalnya rendah diri. Sementara itu sistem kekebalan tubuh para mahasiswa diukur dengan menyuntikkan jamur candida yang sudah dimatikan ke dalam jaringan kulit. Jamur yang tidak berbahaya itu merangsang sistem imun untuk melakukan perlawanan dalam bentuk pembengkakan di kulit. Hasil analisis menunjukkan, mahasiswa yang optimistis cenderung memiliki sistem imun yang lebih baik dibandingkan yang pesimistis. Meski pengaruh sikap mental terhadap kekebalan tubuh sebenarnya cukup kecil, Prof Segerstrom menilainya cukup signifikan. "Dalam angka, pengaruhnya hanya 19 persen. Namun angka ini lebih besar dibanding pengaruh suplemen kalsium terhadap kepadatan tulang yakni 8 persen atau pengaruh obat hipertensi terhadap risiko stroke yang hanya 3 persen," ungkapnya seperti dikutip dari MSNBC, Rabu (12/1/2011). Sumber : detikhealth

Kamis, 17 Maret 2011

Mutiara Kata Khalil Gibran

PERPISAHAN
Ketika tiba saat perpisahan janganlah kalian berduka, sebab apa yang paling kalian kasihi darinya mungkin akan nampak lebih nyata dari kejauhan – seperti gunung yang nampak lebih agung terlihat dari padang dan dataran.

KATA TERINDAH
Kata yang paling indah di bibir umat manusia adalah kata ‘Ibu’, dan panggilan paling indah adalah ‘Ibuku’. Ini adalah kata penuh harapan dan cinta, kata manis dan baik yang keluar dari kedalaman hati.

SAHABAT SEJATI
Tidak ada sahabat sejati yang ada hanya kepentingan.

PERSAHABATAN
Persahabatan itu adalah tanggungjawaban yang manis, bukannya peluang.

SULUH HIDUP
Tuhan telah memasang suluh dalam hati kita yang menyinarkan pengetahuan dan keindahan;berdosalah mereka yang mematikan suluh itu dan menguburkannya ke dalam abu.

Rabu, 16 Maret 2011

Pato Berharap Duet Dengan Cassano

Skorsing tiga pertandingan yang harus dijalani Zlatan Ibrahimovic membuat peluang Alexandre Pato tampil sebagai starter sangat terbuka. Dia pun berharap bisa berpartner dengan Antonio Cassano di lini depan AC Milan. Saat Ibra main, Pato, Cassano dan Robinho memang kerap dirotasi oleh pelatih Massimiliano Allegri. Kesempatan Pato bertandem dengan Cassano di lini depan pun terbilang jarang. Karenanya, dengan absennya Ibra dia berharap mendapat kesempatan menemani Cassano. Meski dia juga tak menutup kemungkinan bermain selain sebagai striker. "Aku ingin bermain bersama Cassano untuk beberapa saat, dan aku siap untuk itu," bilang Pato. Aku senang. Aku cuma ingin bermain, dengan atau tanpa Ibrahimovic. Aku bisa bermain sebagai striker tengah atai penyerang lubang, tergantung keputusan pelatih. Aku ingin menunjukkan kemampuanku." Absennya Ibra memang menjadi kesempatan besar baginya terus menjadi starter. Namun Pato juga mengakui hal itu menjadi kehilangan besar buat Milan. "Ibrahimovic sangat berarti penting buat kami. Jelas sebuah kehilangan besar, tapi kami punya banyak pemain juara yang bsia tampil baik," pungkas dia. Sumber : duniasoccer

CINTA YANG AGUNG

Adalah ketika kamu menitikkan air mata
dan masih peduli terhadapnya..
Adalah ketika dia tidak mempedulikanmu dan kamu masih
menunggunya dengan setia..

Adalah ketika dia mulai mencintai orang lain
dan kamu masih bisa tersenyum sembari berkata ‘Aku
turut berbahagia untukmu..

Apabila cinta tidak berhasil
…Bebaskan dirimu…
Biarkan hatimu kembali melebarkan sayapnya
dan terbang ke alam bebas lagi..
Ingatlah…bahwa kamu mungkin menemukan cinta dan
kehilangannya..

Tapi..ketika cinta itu mati..
kamu tidak perlu mati bersamanya

Orang terkuat BUKAN mereka yang selalu
menang..MELAINKAN mereka yang tetap tegar ketika
mereka jatuh..

“Jika cinta tidak dapat mengembalikan engkau kepadaku dalam kehidupan ini… pastilah cinta akan menyatukan kita dalam kehidupan yang akan datang”

“Apa yang telah kucintai laksana seorang anak kini tak henti-hentinya aku mencintai… Dan, apa yang kucintai kini… akan kucintai sampai akhir hidupku, karena cinta ialah semua yang dapat kucapai… dan tak ada yang akan mencabut diriku dari padanya”

“Kemarin aku sendirian di dunia ini, kekasih; dan kesendirianku… sebengis kematian… Kemarin diriku adalah sepatah kata yang tak bersuara…, di dalam pikiran malam. Hari ini… aku menjelma menjadi sebuah nyanyian menyenangkan di atas lidah hari. Dan, ini berlangsung dalam semenit dari sang waktu yang melahirkan sekilasan pandang, sepatah kata, sebuah desakan dan… sekecup ciuman”

“Aku ingin mencintaimu dengan sederhana… seperti kata yang tak sempat diucapkan kayu kepada api yang menjadikannya abu… Aku ingin mencintaimu dengan sederhana… seperti isyarat yang tak sempat dikirimkan awan kepada hujan yang menjadikannya tiada…”

“…pabila cinta memanggilmu… ikutilah dia walau jalannya berliku-liku… Dan, pabila sayapnya merangkummu… pasrahlah serta menyerah, walau pedang tersembunyi di sela sayap itu melukaimu…”
“…kuhancurkan tulang-tulangku, tetapi aku tidak membuangnya sampai aku mendengar suara cinta memanggilku dan melihat jiwaku siap untuk berpetualang”

“Tubuh mempunyai keinginan yang tidak kita ketahui. Mereka dipisahkan karena alasan duniawi dan dipisahkan di ujung bumi. Namun jiwa tetap ada di tangan cinta… terus hidup… sampai kematian datang dan menyeret mereka kepada Tuhan…”

“Jangan menangis, Kekasihku… Janganlah menangis dan berbahagialah, karena kita diikat bersama dalam cinta. Hanya dengan cinta yang indah… kita dapat bertahan terhadap derita kemiskinan, pahitnya kesedihan, dan duka perpisahan”

( Kahlil Gibran )

Waktu ( Puisi Kahlil Gibran )

Dan jika engkau bertanya, bagaimanakah tentang Waktu?….
Kau ingin mengukur waktu yang tanpa ukuran dan tak terukur.

Engkau akan menyesuaikan tingkah lakumu dan bahkan mengarahkan perjalanan jiwamu menurut jam dan musim.
Suatu ketika kau ingin membuat sebatang sungai, diatas bantarannya kau akan duduk dan menyaksikan alirannya.


Namun keabadian di dalam dirimu adalah kesadaran akan kehidupan nan abadi,
Dan mengetahui bahwa kemarin hanyalah kenangan hari ini dan esok hari adalah harapan.


Dan bahwa yang bernyanyi dan merenung dari dalam jiwa, senantiasa menghuni ruang semesta yang menaburkan bintang di angkasa.

Setiap di antara kalian yang tidak merasa bahwa daya mencintainya tiada batasnya?
Dan siapa pula yang tidak merasa bahwa cinta sejati, walau tiada batas, tercakup di dalam inti dirinya, dan tiada bergerak dari pikiran cinta ke pikiran cinta, pun bukan dari tindakan kasih ke tindakan kasih yang lain?

Dan bukanlah sang waktu sebagaimana cinta, tiada terbagi dan tiada kenal ruang?Tapi jika di dalam pikiranmu haru mengukur waktu ke dalam musim, biarkanlah tiap musim merangkum semua musim yang lain,Dan biarkanlah hari ini memeluk masa silam dengan kenangan dan masa depan dengan kerinduan

PERSAHABATAN ( Puisi Kahlil Gibran )

Dan jika berkata, berkatalah kepada aku tentang kebenaran persahabatan?..Sahabat adalah kebutuhan jiwa, yang mesti terpenuhi.
Dialah ladang hati, yang kau taburi dengan kasih dan kau panen dengan penuh rasa terima kasih.

Dan dia pulalah naungan dan pendianganmu.
Karena kau menghampirinya saat hati lapa dan mencarinya saat jiwa butuh kedamaian.Bila dia bicara, mengungkapkan pikirannya, kau tiada takut membisikkan kata “tidak” di kalbumu sendiri, pun tiada kau menyembunyikan kata “ya”.

Dan bilamana ia diam, hatimu tiada ‘kan henti mencoba merangkum bahasa hatinya; karena tanpa ungkapan kata, dalam rangkuman persahabatan, segala pikiran, hasrat, dan keinginan terlahirkan bersama dengan sukacita yang utuh, pun tiada terkirakan.

Di kala berpisah dengan sahabat, janganlah berduka cita; Karena yang paling kaukasihi dalam dirinya, mungkin lebih cemerlang dalam ketiadaannya, bagai sebuah gunung bagi seorang pendaki, nampak lebih agung daripada tanah ngarai dataran.

Dan tiada maksud lain dari persahabatan kecuali saling memperkaya ruh kejiwaan. Karena kasih yang masih menyisakan pamrih, di luar jangkauan misterinya, bukanlah kasih, tetapi sebuah jala yang ditebarkan: hanya menangkap yang tiada diharapkan.

Dan persembahkanlah yang terindah bagi sahabatmu.
Jika dia harus tahu musim surutmu, biarlah dia mengenal pula musim pasangmu.
Gerangan apa sahabat itu hingga kau senantiasa mencarinya, untuk sekadar bersama dalam membunuh waktu?
Carilah ia untuk bersama menghidupkan sang waktu!
Karena dialah yang bisa mengisi kekuranganmu, bukan mengisi kekosonganmu.
Dan dalam manisnya persahabatan, biarkanlah ada tawa ria berbagi kebahagiaan.
Karena dalam titik-titik kecil embun pagi, hati manusia menemukan fajar jati dan gairah segar kehidupan.

Selasa, 15 Maret 2011

Inzaghi Comeback April

Filippo Inzaghi mulai pulih dari cedera serius yang dialaminya di awal musim. Striker veteran Milan itu berharap bisa kembali bermain bulan depan.

Inzaghi sendiri sudah menjalani sejumlah perawatan sejak mengalami cedera lutut serius di awal kompetisi musim ini, di mana dia sempat diprediksi tak bisa lagi bermain musim ini.


"Saya baik-baik saja. Lutut saya sudah baikan," ungkap Inzaghi yang dikutip Football Italia.

"Saya harap bisa kembali berada di lapangan bulan depan. Saya masih punya keinginan besar untuk bisa kembali bermain dan memberi kontribusi untuk scudetto."

Namun Inzaghi menegaskan hanya akan kembali bermain apabila kondisinya 100 persen fit.

"Saya tak ingin terburu-buru tampil jika memang saya merasa tidak fit. Saya ingin kembali bermain dan menjadi Inzaghi yang seperti sebelumnya," tukasnya.

Ditambahkan Inzaghi, jika pensiun kelak, menjadi pelatih masuk dalam pertimbangannya.

"Tapi, meski saya bisa menjadi pelatih, saya takut terlalu mudah marah," tandas Inzaghi.

Sumber : goal.com